Merawat Kulit, Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Perempuan itu perawatannya mahal!

Pernah dengar rumor seperti itu?

Yaaa, kalau dipikir-pikir, produk untuk perawatan perempuan itu memang banyak sekali yaa, mulai dari ujung kaki, hingga ujung kepala. Perempuan memang merasa perlu melakukan perawatan bagi dirinya, mulai dari ujung kepala, hingga ujung kaki. Merawat kulit, berarti juga meningkatkan rasa percaya diri bagi perempuan. Karena, umumnya, kalau perempuan kulitnya kurang terawat, jadi ga percaya diri.

“Jadi perempuan itu harus rajin merawat diri”

Saking kuatnya doktrin semacam itu, membuat perempuan ga percaya diri kalau keluar rumah dengan muka kusam, berminyak, atau kering bersisik. Demi menghindari dogma tidak enak tentang perempuan yang malas merawat diri, sejak remaja para gadis sudah melakukan perawatan diri.

“kulit indah itu anugerah yang harus dirawat, tidak datang begitu saja”

Tak heran, banyak sekali produsen yang bermain di urusan produk perawatan bagi perempuan ini. Salah satu produk yang paling banyak diproduksi berbagai merk adalah body lotion. Ada yang jenis milk body lotion, honey body lotion, dsb.

Baru-baru ini, salah satu produsen produk perawatan kulit, menggelar program Marina FUNtastic You, yang merupakan serangkaian acara yang ditujukan bagi perempuan muda Indonesia agar menjadi pribadi yang FUNtastic; penuh percaya diri, mudah bergaul, berani mencoba hal baru, dan kekinian.

Menurut Psikolog Anak dan remaja, Vera Itabiliana, banyak tuntutan yang dibebankan kepada gadis remaja Indonesia yang dapat mempengaruhi rasa percaya dirinya. Berbagai tuntutan dari lingkungan, mulai dari keluarga, sekolah, teman sepergaulan, bahkan tuntutan dari diri sendiri dapat menghambat keberanian untuk menggali kelebihan diri . Untuk itu, mereka perlu diberikan dukungan untuk mengembangkan minat dan bakat sesuai potensinya, diberi kesempatan luas untuk mencoba hal-hal baru, terima mereka apa adanya, berikan apresiasi, dan hargai sekecil apapun usaha mereka untuk menunjukkan prestasi.

Sejalan dengan itu, Marina menggelar Roadshow ke 70 sekolah dan kampus di tujuh kota besar. Memberikan beasiswa berupa tunjangan pendidikan kepada gadis remaja berbakat. Mengadakan kompetisi foto dan inspirasi kecantikan melalui ranah digital sampai Agustus 2015.

Perempuan yang mampu mengembangkan potensi diri akan mengembangkan rasa percaya diri dan kecantikan alami (inner beauty)akan terpancar dan membuatnya terlihat lebih menarik, demikian menurut Psikolog Vera. Hal ini diamini Dikta, vokalis Yovie and Nuno, “saya suka perempuan yang percaya diri dan tahu apa yang diinginkannya”

Sooo, ga salah kalau Marina membuat program FUNtastic you dan mengajak gadis remaja ikut serta, dengan mengunggah foto dan menjelaskan deskripsi diri yang kreatif ke website www.sahabatmarina.com/funtasticyou, hingga Agustus 2015.

20 finalis terpilih akan mendapatkan pengalaman seru di  FUNtastic Camp Ubud, Bali. Mereka akan mendapat pembekalan public speaking, DIY workshop, self coaching, video and blogging workshop bersama Dikta dan pembicara-pembicara keren lainnya.

Seruuu yaaa, sayang saya bukan lagi gadis remaja :( . Jadi ga bisa deh ikutan ini. Hahahaha. Ayooo, yang punya anak gadis mungkin bisa diajak ikutan ini? ;) . Yuk yuk yuuukk, ajak ponakan, anak gadis, atau anak tetangga ikutan nih. Dukung mereka mengembangkan potensi dirinya agar makin percaya diri. Remaja yang percaya diri akan membawa perubahan positif bagi lingkungannya. Right?

4 komentar

  1. kita masih gadis remaja kok mbak hehehe kalau pakai aplikasi how old :)

    BalasHapus
  2. Setuju...
    Sudah saatnya remaja tidak melihat kecantikan dari dirinya secara fisik, tapi juga melihat potensi yang ada di salam dirinya
    hehehe, sama saya juga udah ga remaja lagi mba, walo dalam hati sih tetap merasa jadi anak remaja :D

    BalasHapus

Komentar anda merupakan apresiasi bagi tulisan saya. Terima kasih sudah berkunjung. Maaf jika komen saya moderasi untuk mencegah pemasangan link hidup dan spam.

Tertarik bekerja sama? Kirim email ke siswadi.maya@gmail.com